Beranda Cerpen Informasi Soal Online Kelas VI Soal Online Kelas V Soal Online Kelas IV Soal PH Soal PTS Soal PAS Soal Matematika Soal Literasi Soal Numerasi Soal US Artikel Perangkat KBM Materi Kelas VI Materi Kelas V Materi Kelas IV Motivasi Solusi Profile Contact

Kamis, 18 Maret 2021

Soal Matematika Tentang Luas Permukaan Prisma dan Tabung

Luas Permukaan Prisma dan Tabung
Berikut ini adalah Soal HOTS Matematika Tentang Luas Permukaan Prisma dan Tabung. Semoga Soal Matematika Kelas 6 dengan Kompetensi Dasar (KD.) 3.4 Menjelaskan bangun ruang kubus, balok, prisma, limas, tabung, kerucut, dan bola serta bangun ruang gabungannya serta luas permukaan dan volume bangun ruang kubus dan balok ini dapat dijadikan referensi untuk belajar khususnya adik-adik kelas 6 yang sudah menggunakan Kurikulum 2013.

Berilah tanda silang (x) pada huruf A, B, C atau D di depan jawaban yang paling benar!
1. Perhatikan gambar berikut!
jaring-jaring prisma
Sebuah prisma segi enam jika dibuka akan membentuk kerangka atau jaring-jaring seperti gambar tersebut. Jika sisi H dan G merupakan sisi alas dan tutup yang sejajar dan berhadapan, maka pasangan sisi lainnya yang berhadapan dan sejajar adalah ....
A. sisi A dengan D, sisi B dengan D, dan sisi C dengan F
B. sisi B dengan D, sisi C dengan E, dan sisi C dengan A
C. sisi C dengan F, sisi B dengan D, dan sisi A dengan E
D. sisi C dengan F, sisi B dengan E, dan sisi A dengan D

2. Luas permukaan bangun ruang adalah jumlah luas seluruh permukaan (bidang) bangun ruang tersebut. Rumus menentukan luas permukaan prisma yang tepat adalah ....
A. L = (2 × luas alas) + (keliling alas + tinggi prisma)
B. L = (2 × luas alas) x (keliling alas + tinggi prisma)
C. L = (2 × luas alas) + (keliling alas × tinggi prisma)
D. L = (2 × keliling alas) + (luas alas × tinggi prisma)

3. Perhatikan gambar berikut!
contoh soal luas permukaan prisma
Luas permukaan bangun prisma segitiga sesuai gambar tersebut adalah ....
A. 1.156 cm²
B. 1.152 cm²
C. 1.148 cm²
D. 1.098 cm²

4. Sebuah prisma alasnya berbentuk segitiga siku-siku. Jika panjang sisinya 6 cm, 8 cm serta 10 cm, dan tinggi prisma tersebut adalah 15 cm, maka luas permukaan prisma tersebut adalah ....
A. 498 cm²
B. 412 cm²
C. 410 cm²
D. 408 cm²

5. Komang Reyhan membuat lampion berbentuk prisma segitiga yang kerangkanya terbuat dari bambu. Alasnya berbentuk segitiga sama sisi berukuran panjang sisi 25 cm, dan tinggi prisma tersebut 30 cm. Panjang bambu yang digunakan untuk kerangka lampion tersebut adalah ....
A. 240 cm
B. 225 cm
C. 24,0 m
D. 2,25 m

6. Perhatikan gambar berikut!
contoh soal jaring-jaring tabung
Info grafis tersebut menunjukkan bahwa jaring-jaring tabung merupakan prisma segi tak hingga. Alasan yang tepat dari kesimpulan tersebut adalah ....
A. prisma adalah tabung dengan alas berbentuk lingkaran yang memiliki alas dan tutup yang berbeda dan luas yang sama besar
B. prisma adalah tabung dengan alas berbentuk lingkaran yang memiliki alas dan tutup dengan bangun dan luas yang sama besar
C. tabung adalah prisma dengan alas berbentuk lingkaran yang memiliki alas dan tutup dengan bangun dan luas yang sama besar
D. tabung adalah prisma dengan alas berbentuk segi delapan yang memiliki alas dan tutup dengan bangun dan luas yang sama besar

7. Tabung dibentuk oleh 3 bidang sisi yaitu 1 berbentuk persegi panjang dan 2 berbentuk lingkaran. Dari pernyataan tersebut dapat disimpulkan bahwa rumus luas seluruh permukaan tabung adalah ....
A. L = πr x (r + t)
B. L = 2πr x (r + t)
C. L = 2πr x (r x t)
D. L = 2πt x (r + t)

8. Perhatikan gambar berikut!
contoh soal luas permukaan tabung
Luas permukaan tabung sesuai gambar tersebut adalah ....
A. 770 cm²
B. 1.232 cm²
C. 1.540 cm²
D. 4.312 cm²

9. Diketahui luas alas tabung 154 cm² dan tingginya 16 cm. Luas selimut tabung tersebut adalah ....
A. 726 cm²
B. 712 cm²
C. 706 cm²
D. 704 cm²

10. Pak Made Kariada memiliki tangki minyak tanah berbentuk tabung. Diameter tangki tersebut 1,4 meter dan tingginya 2 meter. Agar tidak berkarat, tangki tersebut akan dicat. Tiap m² menghabiskan biaya sebesar Rp25.000,00. Banyaknya biaya yang harus dikeluarkan Pak Made Kariada untuk mengecat tangki tersebut adalah ....
A. Rp237.600,00
B. Rp295.000,00
C. Rp297.000,00
D. Rp2.970.000,00


Terima kasih sudah memahami dan berlatih mengerjakan Soal Matematika Tentang Luas Permukaan Prisma dan Tabung, yang dapat kami tuliskan. Budayakan meninggalkan komentar dan sebarkan jika bermanfaat setelah mengerjakannya. Semoga bermanfaat disertai lebih cerdas dan berkarakter.

0 comments:

Posting Komentar